MEMBERI DARI KEKURANGANNYA

Mrk 12:44
“Mereka semua memberi dari kelimpahannya,
tetapi janda ini memberi dari kekurangannya
semua yang dimilikinya, yaitu seluruh nafkahnya."

Siapa yang selalu memberi
apa yang tidak dibutuhkannya lagi?
Orang yang hidup dalam kecukupan,
yang punya segalanya bagi dirinya!
Anehnya, dengan merelakan yang tak dia butuhkan,
Ia masih memikirkan untung ruginya…


Dengan cara demikian manusia jauh sekali
dari mengakui Allah sebagai Tuan hidupnya.
Ia justru menjadikan Allah mirip berhala
yang adakalanya perlu diberi kado berupa barang bekas.

Janda yang disebut dalam kisah ini
sungguh tidak punya apa-apa.
Ia datang terakhir seperti Sang Guru
yang menjadi “terakhir” dan miskin total
demi memperkaya manusia.

Hati janda ini berbeda dengan hati orang muda-kaya
yang pernah mencari Sang Guru,
dan berbeda pula dengan orang buta
yang langsung melepaskan jubahnya
setelah dipanggil Sang Guru .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar